Kamis, 23 Mei 2024

Pembangunan Masjid Nurul Iman Pegambiran Butuh Dana Rp. 400 Juta, Panitia Himpun Imfag dari Berbagai Pihak

Space Iklan Anda


 PEMBANGUNAN MASJID NURUL IMAN PEGAMBIRAN


Pasaman Barat, prorakyatnews.com ------ Proses rehab berat atau pembangunan baru Masjid Nurul Iman Pegambiran Nagari Pematang Panjang Kecamatan Koto Balingka Kabupaten Pasaman Barat, terus diupayakan dengan menghimpun masukan dana atau imfaq dari masyarakat dan berbagai pihak. Hingga saat ini pembangunan masih terus berlanjut dan diharapkan kepedulian dari para dermawan untuk percepatan pembangunan masjid yang diperkirakab butuh dana sekitar Rp. 400 juta.


Pantauan media ini, Rabu (22/5/2024), proses pembangunan Masjid Raya Pegambiran tersebut, telah dimulai sejak beberapa tahun yang lalu. Sampai sekarang secara bertahap dan berkelanjutan, terus dibangun agar segera siap dipakai untuk sholat bagi masyarakat setempat.


Informasi yang diperoleh, selain infak dan swadaya masyarakat setempat, juga ada sumbangan para perantau dan tokoh masyarakat serta bantuan dari para dermawan. Juga ada infaq  dari Najjar Lubis, pimpinan Peridon sebanyak Rp 30 juta. Dan beliau akan membantu secara berkelanjutan.


Selain itu,  juga ada infak H.Amora Lubis S.Sos yang berjumlah Rp 20 juta. Dan sumbangan dari hamba Alllah serta masyarakat Pegambiran, "kata Liswan, warga yang sebelumnya sebagai penitia pembangunan dan dibenarkan Kepala Jorong Pegambiran, Defrianto serta salah seorang Ninik Mamak,  Harianda.


Mereka berharap dan bertekad bahwa walau ada pergantian panitia pembangunan masjid sejak 2023, namun semangat dan upaya percepatan pembangunannya terus digerakkan. Alamsyah sebagai ketua pembangunan yang baru, diharpkan dapat mempercepat penyelesaian pembangunannnya, tentunya dengan dukungan dan swadaya masyarakat Jorong Pegambiran, baik berupa imfag  atau berupa pasir dan batu.


Saat ini pembangunannya sudah terpasang slop dalam dan slop gantung. Dan masih banyak memerlukan biaya kelanjutannya. Dalam hal ini percepatan pemabangunannya juga disupport Yasid dan anak rantau serta tokoh- tokoh  masyarakat jorong Pegambiran. 


"Dengan bantuan berbagai pihak dan swadaya masyarakat, ditargetkan dalam berapa bulan ini seluruh masyarakat Pegambiran sudah bisa melaksanakan sholat berjamaah dalam masjid ini, "harap  Alamsyah. 


Disinilah jelas Alamsyah perlunya kolabarosasi antar tokoh masyarakat, kepala jorong, anak rantau dan para dermawan serta para pemuda, imam khatib dan tokoh msyarakat. Sehingga proses pembangunan mesjid Nurul Iman jorong Pegambiran yang sedang dilaksanakan bisa dipercepat penyelesaiannya.


Ketua Pemuda Pegambiran, M. Hidayat Nst, S.Pd juga mengajak partisipasi masyarakat baik secara moril maupun materil, tenaga, pikiran atau berupa uang atau bahan material. Intinya bersama dalam mempercepat pembangunan masjid. Begitupun ia berharap kepada pihak pemerintah, jika ada anggaran bantuan masjid atau tempat ibadah,  juga sangat dibutuhkan. 


"Mari kita sama- sama menyumbangkan pikiran, tenaga atau bentuk uang agar tercapai cita cita kita bersama berdiri Masjid Nurul Iman Jorong Pegambiran ini. Seiring selangkah, rap tu toru rap tu ginjat, ajak M. Hidayat. ***Dayat/ IRZ

Show comments
Hide comments
Tidak ada komentar:
Write comment

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Headline News

Back to Top